Kamis, 08 Maret 2012


Dasar Pemrograman C++

Disertai dengan Pengenalan Pemrograman Berorientasi Objek

Dasar-dasar pemrograman menggunakan C++ dibahas di dalam buku ini. Buku DASAR PEMROGRAMAN C++ Disertai dengan Pengenalan Program Berorientasi Objek dikhususkan bagi para pembaca yang baru mempelajari bahasa pemrograman untuk pertama kali. Namun, para pembaca yang telah familier dengan bahasa pemrograman yang lain seperti Pascal dan Basic juga bisa menggunakan buku ini. Source code yang ada pada buku ini dapat digunakan pada Turbo C++ maupun Borland C++.
Pada bagian akhir buku ini akan dibahas pengantar pemrograman berorientasi objek dengan maksud memperkenalkan konsep pemrograman tersebut kepada para programmer pemula. Untuk itu, bagi yang ingin mendalami konsep pemrograman berorientasi yang lebih mendalam, penulis sarankan untuk melengkapinya dengan referensi yang lain.
Pembahasan dalam buku ini mencakup:
  • Variabel dan Konstanta
  • Basic Input Output
  • Struktur Percabangan & Struktur Perulangan
  • Larik Numerik
  • Pointer (Pengenalan), Fungsi, & Function Overloading
  • Template Fungsi dan Struktur Data
  • Pengenalan pada Konsep Pemrograman Berorientasi Objek
  • Inheritance
  • Polymorphisme

Tidak ada komentar:

Posting Komentar